Dalam rangka pelaksanaan sistem pemerintahan berbasis elektronik, Pemerintah Kota Tanjungbalai melaksanakan kunjungan kerja terkait Pemanfaatan Aplikasi Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (Srikandi) ke Kabupaten Labuhan Batu Utara (Labura), Senin 06/11/2023.
Perwakilan dari Pemerintah Kota Tanjungbalai yang hadir Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Dinas Perpustakaan dan Arsip, Bagian Organisasi Dan Tata Laksana yang langsung disambut ke Sekretaris Dinas Kominfo Labuhan Batu Utara di Aula Dinas. Pada kesempatan itu juga hadir Dinas Perpustakaan dan Arsip Labuhan Batu Utara bersama sama menunjukkan capaian terkait penggunaan aplikasi Srikandi yang merupakan lini sektor pelaksanaan aplikasi ini.
Pemerintah Kota Tanjungbalai mengucapkan terima kasih atas sambutan baik dari Pemerintah Kabupaten Labuhan Batu Utara, semoga pengetahuan yang diberikan dapat dikembangkan dan diterapkan, sehingga aplikasi ini dapat segera terlaksana.